Kapolsek Kunir : Kebersihan Merupakan Syarat Terwujudnya Kesehatan
Foto : dari pojok kiri atas, sebelum dibersihkan. Kanan, usai dibersihkan. |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Kebersihan, kelestarian lingkungan, merupakan syarat bagi terwujudnya kesehatan, dan sehat adalah salah satu faktor yang dapat memberikan kenyamanan serta kebahagiaan.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Kepolisian Sektor Kunir Polres Lumajang, Iptu Muljoko S.H, usai melaksanakan pembersihan diseputaran Mapolsek Kunir, Minggu pagi.
Pembersihan dilakukan secara maksimal, melibatkan sejumlah pihak, di wilayah setempat. "Dalam bentuk kesinergian, pembersihan ini tentu bermanfaat bagi semua. Saluran drainase, selain melestarikan lingkungan supaya elok dipandang, mencegah genangan, bahaya sarang nyamuk, dan juga mencegah luapan air saat turun hujan," kata Kapolsek Kunir.
Iptu Muljoko mengapresiasi kekompakan masyarakat, dan dorongan dari kepala desa di Kecamatan Kunir, yang menurutnya optimal, sehingga kegiatan berjalan seperti apa yang diharapkan.
"Untuk saluran drainase, disisi depan dan belakang, juga kita lakukan pengerukan. Semoga membawa dampak baik bagi masyarakat khususnya petani, saluran airnya tak lagi dangkal dan tersumbat oleh tumpukan sampah. Artinya kembali lancar," imbuhnya.
Ke depannya, perwira polisi dengan dua balok kuning emas dipundaknya itu mengimbau warga, tak lagi membuang sampah sembarangan, terlebih ke dalam saluran air.
"Harapannya, apa yang kita lakukan ini, menjadi cerminan, bahwasanya masyarakat Kecamatan Kunir peduli akan lingkungan dan merawat," tukasnya.
"Terlebih, sinergitas dan kekompakan ini, semoga akan terus menguatkan pondasi kebersamaan antara kepolisian khususnya Polsek Kunir dengan masyarakat, sehingga pondasi itu sedianya menjadi dasar, menjadikan wilayah Kecamatan Kunir, nyaman, aman, tentram dan masyarakatnya sehat," pungkasnya. (Tim).